Mungkin And Ingin Lihat yang Satu Ini

Atau Mungkin yang Ini ???

Selasa, 07 Februari 2012

Bakteri-Bakteri yang Menguntungkan

Dalam kehidupan sehari – hari terdapat banyak jumlah bakteri. Tetapi tidak semua bakteri merugikan manusia. Ada beberapa bakteri yang menguntungkan antara lain adalah :

  • Bakteri pengurai
Bakteri saprofit menguntungkan karena  menguraikan tumbuhan atau hewan yang mati, serta sisa-sisa atau kotoran organisme. Bakteri tersebut menguraikan protein, karbohidrat dan senyawa organik lain menjadi CO2, gas amoniak, dan senyawa-senyawa lain yang lebih sederhana. Oleh karena itu keberadaan bakteri ini sangat berperan dalam mineralisasi di alam dan dengan cara ini bakteri membersihkan dunia dari sampah-sampah organik.
  • Bakteri usus
Bakteri Eschereria coli hidup di kolon (usus besar) manusia, berfungsi membantu membusukkan sisa pencernaan juga menghasilkan vitamin B12, dan vitamin K yang penting dalam proses pembekuan darah. Dalam organ pencernaan berbagai hewan ternak dan kuda, bakteri anaerobik membantu mencernakan selulosa rumput menjadi zat yang lebih sederhana sehingga dapat diserap oleh dinding usus.
  • Bakteri fermentasi
Hasil beberapa makanan menggunakan fermentasi dari bakteri yang menguntungkan sebagai berikut :
1. Yoghurt menggunakan bakteri Lactobacillus bulgaricus dan Streptococcus thermophilus.
2. Mentega menggunakan bakteri Streptococcus lactis.
3. Terasi menggunakan bakteri Lactobaccilus sp.
4. Asinan Buah menggunakan bakteri Lactobaccilus sp.
5. Sosis menggunakan bakteri Pediococcus cerevisiae.
  • Bakteri penghasil antibiotik
Antibiotik merupakan zat yang dihasilkan oleh mikroorganisme dan mempunyai daya hambat terhadap kegiatan mikroorganisme lain. Beberapa bakteri yang menghasilkan antibiotik adalah:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar